Mantan Pengembang Rockstar Ungkap Fakta Menarik di Ulang Tahun ke-20 San Andreas

Mantan Pengembang Rockstar – GTA San Andreas kini resmi berusia 20 tahun. Game ini telah menjadi ikon dan banyak digemari gamer, dengan berbagai fakta menarik dari proses pembuatannya hingga elemen unik dalam permainannya.

Baru-baru ini, seorang eks pengembang Rockstar membagikan fakta-fakta tersembunyi tentang Grand Theft Auto San Andreas dalam perayaan ulang tahun game ini yang ke-20. Apa saja hal menarik yang diungkapkannya?

Pengungkapan Fakta Menarik oleh Mantan Pengembang Rockstar

Lewat akun Twitter/X, Obbe Vermeij, mantan pengembang Rockstar, membagikan kisah menarik di balik pengembangan Grand Theft Auto: San Andreas. Obbe memang sering kali mengungkapkan rahasia di balik game ini.

San Andreas diakui sebagai salah satu game terbaik yang pernah dibuat, menghadirkan dunia yang luas dengan tiga kota terhubung yang mulus—sebuah inovasi di masa itu.

Menurut Obbe Vermeij, ide awal dari game ini adalah untuk membuat peta dibagi menjadi tiga wilayah terpisah, yang hanya bisa diakses menggunakan kereta atau pesawat.

Pendekatan ini direncanakan untuk mengatasi keterbatasan memori konsol kala itu dan membedakan setiap kota secara visual.

Namun, setelah diskusi terakhir, tim memutuskan untuk mengubah arah dan menyatukan ketiga kota dalam satu peta besar.

Keputusan ini akhirnya menjadi langkah terbaik, menjadikan GTA San Andreas ikonik dan mempengaruhi banyak game Open World yang lahir setelahnya.

Menjadi Salah Satu Game dengan Antrean Panjang

Selain fakta pengembangan, Obbe juga menceritakan pengalamannya di malam perilisan, yang kala itu sering menarik antrean panjang di toko-toko game.

Obbe menjelaskan bahwa San Andreas sudah berhasil menarik perhatian besar bahkan sebelum internet dan media sosial digunakan sebagai sarana promosi.

Saat itu, promosi hanya terbatas pada beberapa spot iklan di TV, satu-dua trailer, dan artikel di majalah serta situs-situs tertentu, jauh dari canggihnya promosi zaman sekarang.

“Internet masih sangat lambat dan dengan sedikit trailer yang ada, gamer hampir tidak tahu banyak tentang gamenya. Saya mendatangi salah satu toko besar dekat kantor Rockstar North, HMV di Princess Street, Edinburgh. Meskipun malam itu hujan rintik-rintik, antreannya berkelok-kelok di dalam toko hingga keluar ke jalan,” kata Obbe Vermeij.

Keputusan mengubah ukuran peta menjadi momen krusial bagi Rockstar dalam menciptakan San Andreas yang legendaris. Para gamer yang berhasil mendapatkan game ini saat rilis tentunya merasakan pengalaman istimewa yang sulit dilupakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *