Menyaksikan semakin banyaknya franchise game fighting yang bangkit kembali tentu menyenangkan. Meskipun ada judul seperti *Dead or Alive* dari Koei Tecmo yang memilih jalur berbeda dengan menghadirkan karakter wanitanya dalam bentuk game simulasi kencan, banyak franchise besar lainnya dari para pengembang ternama justru kembali meraih perhatian.
Sebagai contoh, kita memiliki *Tekken 8* dari Bandai Namco dan *Mortal Kombat 1* dari Netherealm Studios. Capcom pun tak hanya menghadirkan *Street Fighter 6*, tetapi juga merilis kembali beberapa game fighting legendaris mereka dengan respons yang sangat positif. Kali ini, giliran SEGA yang siap mengambil langkah serupa.
Bagi para penggemar game klasik SEGA yang sudah lama menantikan kembalinya franchise *Virtua Fighter*, ini adalah kabar baik. Dalam wawancaranya dengan situs VGC, Justin Scarpone, VP SEGA’s Global Transmedia Group, mengonfirmasi bahwa mereka tengah mengembangkan seri terbaru *Virtua Fighter*.
Langkah ini merupakan bagian dari upaya SEGA untuk menghidupkan kembali berbagai judul klasik mereka, seperti *Crazy Taxi*, *Jet Set Radio*, dan *Streets of Rage*.
Sayangnya, belum ada informasi detail atau tanggal rilis terkait game *Virtua Fighter* terbaru ini. Terakhir kali SEGA merilis seri *Virtua Fighter* adalah pada tahun 2021 melalui *Ultimate Showdown* untuk Playstation 4. Apakah Anda termasuk salah satu yang menantikan kembalinya *Virtua Fighter*?